July 1, 2010

burung kakak tua itu namanya Ulil :)

halo ulil

halo, apa kabar kamu di sana?

semoga kamu baik baik saja yaa :)

aku rindu kepakan sayap kamu

aku rindu ocehan cerewet yang keluar dari bibirmu yang keras dan runcing itu

semua biji bijian pasti hancur oleh bibirmu itu

oh... tidak, aku ingat

aku ingat kamu tidak suka makan biji bijian

aku ingat kamu selalu ceria saat aku bawakan kamu susu

aku ingat kamu selalu cerewet senang saat aku beri kamu nasi campur susu

aku ingat kamu bergerak lincah kalau dekat dengan si kucing


aku ingat saat pertama kali kita bertemu

ah.. kamu yang membuat aku gemas, Ulil

ah.. kamu yang mengepakkan sayap dan berontak saat aku beri kamu rantai

ah.. kamu berteriak saat aku masukkan kamu ke dalam sangkar

tapi, kamu diam saat aku lepaskanmu dari semua yang mengurungmu

kamu lincah bergerak kesana kemari di dalam rumah

tapi, kamu tidak pernah mau pergi jauh dari aku


ingat saat senjata api bersahut-sahutan di belakang rumah?

ingat saat darah bercucuran ketika perang di belakang rumah?

kamu lari dari tangan aku, menjelajahi perumahan warga di belakang rumah

kamu hebat, kamu pemberani

hey, tapi kamu kembali lagi ke tanganku

karena aku tahu, kamu masih sayang sama pemilikmu ini



tapi, Ulil pergi tiga tahun kemudian

mungkin kamu bosan, mungkin kamu gundah gulana

aku lambat laun mengerti

kamu butuh ruang yang bebas

kamu butuh menjelajahi dunia yang tanpa batas ini

tapi ingat ya Ulil, jangan lupa sama semua yang kamu alami

jangan lupa sama semua celoteh riang yang kamu ucapkan

jangan lupa dengan aku, kami, keluargamu, pemilikmu


sampai jumpa lagi, Ulil

burung kakak tua ku yang manis, lincah, cerewet, dan pemberani




:)

4 comments:

  1. tau ga?
    Dreamworls akan memfilmkan animasi tentang kakaktua dengan judul RIO tahun depan loh!
    :D

    ReplyDelete
  2. iyakah? wah baru tauuu... liat dimana ya infonya? kangen burung kakak tuaku :(

    ReplyDelete
  3. aaa... ulilnya makan nasi campur susu?? uuw luccu >.<

    ReplyDelete
  4. hehe iyaa.. itu makanan kesukaannya dia... trus kucingku dulu malah suka banget makan mie goreng hihihih... :)

    ReplyDelete